layout

wide boxed

direction

ltr rtl

style

light dark

skins

default alimbalmarina somnambula juicy spoonflower goats nutricap keratin vit courtly attire mondrian sage walking by

bg pattern

1 2 3 4 5 6 7 8

bg image

1 2 3 4 5 6 7 8

Jurnal Keperawatan Unsoed Terakreditasi Nasional

Jurnal Keperawatan Unsoed Terakreditasi Nasional
04 Aug

Jurnal Keperawatan Unsoed Terakreditasi Nasional

[keperawatan.fikes@unsoed.ac.id]Sesuai dengan SK Kemenristek Dikti No 21/K/KPT/2018, Jurnal Keperawatan Soedirman (JKS) terakreditasi nasional (peringkat 2/terakreditasi B). Hal ini merupakan pencapaian yang membanggakan bagi Jurusan Keperawatan Fikes Universitas Jenderal Soedirman karena mampu menerbitkan jurnal yang berkualitas dan diakui nasional.

Ketua tim JKS Mekar Dwi Anggraeni, PhD menyatakan “keberhasilan ini merupakan berkah Allah SWT dengan kerja keras tim jurnal yang telah mempersiapkan selama dua tahun penuh. System online dalam akreditasi jurnal memudahkan proses akreditasi dan lebih transparan”.

Dengan adanya status akreditasi jurnal ini, maka membuka kesempatan yang lebih baik dan kompetitif bagi peneliti keperawatan di seluruh Indonesia untuk mempublikasikan artikel penelitiannya di jurnal JKS. Seperti yang disampaikan oleh Mekar Dwi Anggraeni “Saat ini prosentase artikel yang diterbitkan adalah 60% dengan standar waktu proses publikasi adalah 3 bulan terhitung semenjak mendaftarkan artikel melalui website. Dan dalam setahun kami menerbitkan 3 volume jurnal yang semuanya menggunakan Bahasa inggris”.

Persyaratan dan jadwal penerbitan dapat diketahui lebih lanjut dengan mengakses website www.jks.fikes.unsoed.ac.id dan semua aktifitas penerimaan artikel adalah melalui web tersebut, termasuk untuk memantau status review artikel.

Ketua tim JKS menambahkan bahwa keberadaan JKS yang telah mendapatkan akreditasi B ini diharapkan memacu perawat Indonesia baik yang bekerja di setting klinik maupun akademik untuk terus meningkatkan aktifitas penelitian dan mempublikasikannya untuk peningkatan kualitas layanan keperawatan di Indonesia.

Maju terus, pantang mundur.